Satlantas Polres Tanah Bumbu dan Personil Unit Pelayanan Pendapatan
Daerah (UPPD) Kalsel gelar operasi gabungan, Kamis (25/8/2016) di Jalan
Raya Batulicin tepat di depan Kantor UPPD Kalsel atau Samsat Batulicin.
Operasi Gabungan tersebut dipimpin langsung oleh Kasatlantas Polres
Tanah Bumbu, AKP Irwan Kurniadi SIK yang melibatkan puluhan personil dua
instansi tersebut.
Beberapa pengendara dan kendaraan berhasil terjaring dalam operasi
gabungan ini. Jumlah tilang sebanyak 34 berkas dengan jenis pelanggaran
kelengkapan surat-surat kendaraan.
Sedangkan barang bukti yang berhasil diamankan atau disita 9 unit
roda dua, 18 lembar STNK dan 7 lembar Surat Izin Mengemudi (SIM).